Mengapa Harus Wajib Mengikuti Kegiatan Magang?

Semua pelajar khususnya pada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan mahasiswa tingkat akhir diwajibkan untuk mengikuti program kegiatan magang. Program kegiatan magang merupakan sebuah program dari sekolah atau perguruan tinggi yang dimana pesertanya melakukan kegiatan layaknya seperti orang bekerja dan menjadi bagian dari suatu perusahaan dengan waktu yang diberikan oleh pihak sekolah atau perguruan tinggi.

Magang juga merupakan langkah awal bagi pelajar maupun mahasiswa tingkat akhir untuk memasuki dan dapat merasakan dunia kerja. Dengan adanya program kegiatan magang bukan hanya sebagai merasakan bagaimana dunia kerja saja, tetapi juga dapat memahami mengenai cara etika baik dalam komunikasi serta kultur budaya yang baik di dalam dunia kerja. Program kegiatan magang juga memberikan tujuan yang bermanfaat ketika memasuki dunia kerja yang sesungguhnya.

Biasanya setiap pihak instansi perusahaan mempunyai kebijakannya tersendiri ketika melakukan program kegiatan magang, diantaranya ada yang memberikan gaji dan ada yang tidak bagi peserta magang. Biasanya pihak perusahaan terutama swasta memberikan berupa gaji atau uang makan dan transport. Selain bermanfaat, juga menjadi salah satu syarat kelulusan baik pelajar maupun mahasiswa.

Namun ada yang beranggapan bahwa mengikuti kegiatan magang hanya membuang - buang waktu saja dan ingin secepatnya selesai mengikuti magang, sehingga waktu kegiatan program magang ini menjadi tersia – sia.  Hal tersebut merupakan hal yang buruk yang menyebabkan mempengaruhi kinerja seseorang ketika memasuki dunia kerja.

Padahal dengan adanya program kegiatan magang tidak akan mengalami yang namanya shock atau terkejut dalam memasuki dunia kerja baik dari kondisi serta tekanan didalam pekerjaan, untuk kedepannya akan merasa terbiasa dengan situasi dan kondisi dalam pekerjaannya. Kemudian mengapa harus mengikuti kegiatan program magang? Berikut alasan magang yang harus diperhatikan yaitu

Mengembangkan Wawasan Dunia Kerja

Sebagian besar pelajar atau mahasiswa pasti mempelajari mengenai teori - teori yang sesuai dengan kejuruannya masing – masing. Tetapi materi teori yang telah disampaikan namun tidak dilengkapi dengan kegiatan praktek akan menjadi sia – sia. Dengan adanya program kegiatan magang, para pelajar ataupun mahasiswa dapat memaksimalkan teori yang sudah dipelajari sebelumnya di suatu perusahaan. Maka dari itu teori yang diberikan akan berbeda dengan kegiatan yang dilakukannya.

Berkesempatan Untuk Diterima Kerja

Program kegiatan magang biasanya dilakukan selama 3 bulan. Selama waktu kegiatan magang, peserta magang akan dinilai mengenai keterampilan, disiplin, ketepatan waktu dan etika kerja. Peserta magang dapat mengambil peluang tersebut untuk meningkatkan perilaku tersebut, sehingga ketika menilai perilaku tersebut baik ada beberapa perusahaan langsung menawarkan untuk bekerja setelah selesai lulus kuliah.

Dapat Menambah Relasi

Dalam menjalankan program kegiatan magang, peserta magang pastinya akan bertemu dengan orang – orang yang baru, baik orangnya seumuran sampai berbeda umur. Semakin banyak memiliki relasi / hubungan dengan banyak orang di suatu perusahaan dapat membuka peluang yang lebih luas serta dapat dengan mudah mendapatkan bantuan saat menghadapi masalah.

Berkesempatan Untuk Mendapatkan Penghasilan Tambahan

Pastinya semua pelajar maupun mahasiswa menginginkan untuk mendapatkan bayaran atau gajian dari suatu perusahaan ketika melakukan kegiatan magang. Dengan mengikuti kegiatan magang ini biasanya akan diberikan berupa bayaran, gaji, atau uang makan dan transport dan yang akan diberikan merupakan dari perusahaan swasta. Beda lagi dengan perusahaan instansi pemerintah tidak akan diberikan bayaran atau gaji.

Kesimpulan dari artikel ini adalah semua peserta magang wajib untuk mengikuti kegiatan magang. Alasan magang untuk para peserta magang yaitu untuk mengembangkan wawasan, berkesempatan untuk diterima kerja, dapat menambah relasi, dan berkesempatan untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Saat ini sebagian besar peserta magang masih bingung mencari sebuah tempat magang karena banyak pilihannya.

Kemudian ada juga yang sebagian besar peserta magang ketika mendaftar magang langsung ditolak oleh suatu perusahaan, dan para peserta magang ingin mendapatkan insentif dari perusahaan. Ada salah satu perusahaan yang dapat menerima peserta magang yaitu perusahaan PT. Berbagi Bintang Teknologi. Dengan mendaftar magang di PT. Berbagi Bintang Teknologi, peserta magang akan langsung diterima magang disana, dan mendapatkan tugas pekerjaan yang sesuai dengan program studinya masing - masing, sehingga dapat memaksimalkan pelaksanaan kegiatan magang.

Selain itu, magang di PT. Berbagi Bintang Teknologi akan berkesempatan untuk mendapatkan insentif hingga 800rb serta pelaksanaan magang bisa dilakukan di rumah sehingga tidak perlu datang ke kantor. Untuk melakukan pendaftaran magang di PT. Berbagi Bintang Teknologi dapat melalui secara online. Semoga artikel ini bermanfaat.

 


 

Previous
Next Post »
0 Komentar

Ads